Trending Topik

Seperti Apa Lintah Darat Jaman Now || Kaum Millenial & Zilineal Wajib Tahu dan Belajar Finansial Plan

Pada masa-masa ini, dimana ijazah sudah bukan lagi trend melainkan cukup viral dan cuan besar dari video yang mereka upload menjadi trend sendiri. Platform Youtube, Tiktok, Instagram, Snackvideo dan masih banyak lagi lainnya menjadi ladang pekerjaan & income kebanyakan generasi zillineal (Z). Sering kita jumpai di berbagai video viral menampilkan sosok crazy rich muda yang sudah bergelimang harta dan bisa beli cash mobil supercar seperti membeli kacang goreng di pinggir jalan. Ketika ditanya, para "crazy rich" abal-abal ini mengatakan kalau mereka bisa ini karena trading forex dan cryptocurrency. Seperti apa kenyataannya, mari kita kupas tuntas:

  • Affiliator adalah influencer/marketing/perantara aplikasi sedangkan trading adalah aktifitas jual-beli saham/forex/crypto di pasar perdagangan
  • Para "crazy rich" abal-abal zillenial tersebut adalah affiliator bukan trader, terbukti ketika mereka membuat video mereka sekaligus mengenalkan aplikasi trading yang mereka pakai
  • Indonesia tidak melegalkan perdagangan forex dan cryptocurrency yang seharusnya diawasi oleh BAPPEBTI. Aplikasi yang sering jadi iklan dan sering kita temui di media memiliki lisensi dari luar negeri sehingga benar/tidaknya lisensi tersebut kita semua tidak tahu bahkan pemerintah lewat BAPPEBTI & KOMINFO sudah memblokir banyak situs tersebut. Baca di: BAPPEBTI Blokir 249 Domain Situs Investasi Bodong
  • Aplikasi tersebut sangat mudah dibuat, mirip ahli IT membuat software di play store sehingga isi didalamnya antara yang mode demo dan riil bisa dimanipulasi
  • Affiliator aplikasi pada umumnya menggunakan strategi marketing yang masif dengan membayar influencer terkenal yang nol ilmu investasi, dipermak seolah-olah kaya dan terus-menerus muncul di publik dengan gaya super mewah. Teknik ini sangat manjur untuk menarik orang dari luar, seperti mereka bagi-bagi uang dijalan puluhan bahkan ratusan juta, mereka beli mobil supercar cash seperti membeli kacang goreng, mereka menunjukkan bebas finansial, mereka menyawer milyaran dengan mudah (tentu kalian semua tahu siapa yang kami maksud ini kan??)
  • Publik bertanya-tanya mereka bisa kaya dengan bekerja sebagai trader sehingga berbondong-bondong instal aplikasi dan menjalankan akun demo. Dalam belajarnya mereka dapat cuan besar dengan akun demo tersebut sehingga dengan yakin investasi uang beneran. Tak disangka uang pun hilang secepat kilat
  • Kami bisa bercerita seperti ini karena juga menjadi player untuk mengetahui cara kerjanya, karena prinsip kami "masuki dulu, analisa dan simpulkan" karena setiap perjalanan ini kalau kita tidak terjun maka menunggu akan menghabiskan waktu dan tidak cepat membuat keputusan untuk strategi lain. Nominal yang kami pakai untuk tes sangat kecil hanya untuk mempelajari sistem
  • Akun yang diperuntukkan untuk affiliator/influencer berbeda dengan yang diperdagangkan pada umumnya, sehingga ketika diperlihatkan ke publik selalu tampil naik & hijau. Mengapa demikian?? karena aplikasi ini adalah settingan, dimana peak chart adalah permainan komputasi biasa tanpa jelas darimana asalnya, sehingga algoritma software sudah tertata rapi
  • Akun demo dan riil-pun juga berbeda, dimana akun demo pasti memberikan cuan yang menggiurkan dan ketika riil-dibantailah investor tersebut lewat psikologi trading yaitu pertama dibuat untung, kemudian menipis mau rugi dibuat untung lagi, untung lagi dan karena emosi keserakahan maka digenjot dan amblas. Psikologi berfikir tadi akan untung dan karena kurang sabar jadi loss maka dia akan deposit lagi dan terus-menerus dimainkan psikologi-nya sampai jadi gembel
  • Ketika investor loss maka affiliator/influencer mendapatkan 70% dari uang investor. Maka dari itu, disebutlah lintah darat jaman now, mereka affiliator jadi "crazy rich" abal-abal dan investor jadi gembel yang banyak hutang bahkan banyak kasus bunuh diri. Baca di: Remaja Bunuh Diri karena Informasi Sesat Aplikasi Trading
  • Yang banyak orang tahu bahwa investasi itu sama saja antara saham BEI, forex dan cryptocurrency. Padahal itu semua berbeda, dimana saham BEI murni menyuntik modal usaha sebuah perusahaan sedangkan forex dan cryptocurrency tidak ada benda fisik atau usaha yang dijalankan sehingga itu hanya permainan komputasi angka yang dijalankan global untuk mengeruk uang tanpa harus bekerja jadi kami simpulkan haram untuk investasi tersebut. Baca di: Investasi Cryptocurrency HARAM, Mengapa??
  • Yang kebanyakan kasus yang lagi ramai saat ini itu adalah "Binary Option", dimana investasi hanya 50:50 kalau tidak untung ya hilang, padahal kalau di saham BEI tidak seperti itu. Sehingga binary option ini mirip judi yang dilegal-kan dan pemerintah harus mengambil langkah tegas untuk menutup akses aplikasi ini berkembang
  • Salah satu master investasi di Indonesia yang mendapatkan 7 rekor dunia MURI terhadap paten-nya di bidang investasi juga menyebutkan kalau pembodohan publik terhadap trading ini sudah keterlaluan. Bahkan dia menyebut, gelar Doctor yang mereka raih dengan perusahaan bonafide-nya akan dicopot ketika si affiliator/influencer ini bisa menunjukkan trading plan-nya untuk diterapkan ke publik dan bisa cuan. Selengkapnya tonton di: Rugi Lebih dari 20 T!!!Penipuan Berkedok Investasi dan Trading
  • Kami pun juga belajar investasi di pascasarjana dalam 4 SKS (1 tahun) untuk mendalami macam dan cara investasi, teknik investasi, analis fundamental dan teknikal serta analisa pasar. Sehingga ketika ada yang tiba-tiba muncul di publik yang tidak diketahui latar belakang ilmu keuangan dan pasar tiba-tiba berkata jago trading dengan cuan luar biasa maka bisa dipastikan itu murni pembodohan publik dan sedang menjalankan aksinya jualan aplikasi
Sebagai generasi millenial dan zillenial yang dalam kehidupan saat ini digempur dengan pesatnya teknologi, maka seharusnya banyak belajar dari seumber manapun untuk bisa disaring baik-buruknya. Trading plan diperlukan untuk bisa bertahan hidup sampai esok kelak, karena saat ini ijazah tidak lagi diperlukan dan kreatif dan adaptif dengan perubahan jaman yang akan survive. Kami sudah pernah menulis untuk trading plan yang idela di: Struktur Hirarki Ideal Investasi Individu dalam Kehidupan
Referensi:
[1] Pengalaman Pribadi Penulis pada Tema Terkait. www.caesarvery.com

Previous
« Prev Post